VERIFIKASI ADMINISTRASI DAN PERALATAN UJIAN KOMPETENSI KEAHLIAN (UKK) SMK N 1 PLUPUH KABUPATEN SRAGEN

Verifikasi UKK (Uji Kompetensi Keahlian) di SMK N 1 Plupuh dilaksanakan pada hari Kamis, 23 Februari 2023. Verifikasi meliputi 3 (tiga) Program Keahlian yaitu TKR Otomotif, Rekayasa Perangkat Lunak dan Tata Busana. Tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk mengecek kesiapan pihak sekolah dalam administrasi maupun peralatan yang akan digunakan dalam Verifikasi Ujian Kompetensi Sekolah

Hadir sebagai Tim Verifikator yang terdiri dari Koordinator Pengawas SMK Drs. Yonas Setyonugroho, M.M bersama Pengawas SMK Indah Darmawati, S.E., M.M yang didampingi oleh Drs. Y. Sugeng Prihanto, M.Pd selaku Kepala Sekolah. Dalam kegiatan tersebut juga menghadirkan Pimpinan Dunia Usaha/Industri dalam hal ini sebagai Pembimbing/Penguji Eksternal :

  1. PT. Nasmoco Toyota Slamet Riyadi Surakarta (Yudi Mashuri, S.E.)
  2. CV. Intermedia Solusindo Boyolali (Dr. Bambang Eka Purnama, M.Kom)
  3. Boutique Mega Collection Sragen (Ardiansyah Mega Sejati, S.Sn.)

Verifikasi Uji Kompetensi Kejuruan seluruh program keahlian berjalan baik dan lancar, terbukti yang disampaikan oleh Tim Verifikator bahwa SMK N 1 Plupuh poin-poin verifikasi dilapangan telah memenuhi syarat untuk dilaksanakannya Uji Kompetensi Keahlian.

 

By : K. Muda Triasmoro, S.Kom