LEPAS SAMBUT KEPALA SMKN 1 PLUPUH DIGELAR SANGAT SEDERHANA DI RUANG MEETING, PEMBAWA ACARA MENGGUNAKAN BILINGUAL ENGLISH-JOWO

Acara lepas sambut Kepala SMKN 1 Plupuh Kabupaten Sragen digelar sangat sederhana di dalam ruang meeting SMK N 1 Plupuh pada hari Selasa, 18 Januari 2022 diikuti hanya 36 peserta di dalam ruangan dan dikarenakan dilingkungan SMK N 1 Plupuh juga ada Kegiatan Belajar Mengajar PTM Terbatas. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala lama Dr.Sutikno, S.Pd., M.Pd beserta perwakilan Guru dan Karyawan, kemudian dihadiri pula Kepala baru Drs. Y. Sugeng Prihanto, M.Pd beserta Tim Manajemen dari SMKN 1 Kalijambe, hadir pula Pengurus Komite SMKN 1 Plupuh.

Terlihat ada yang unik saat acara digelar, dimana Pembawa Acara menggunakan dua Bahasa atau Bilingual English & Jowo secara bergantian antara Bapak Suprapto, S.Pd., M.Pd dan Ibu Sri Suparti, S.Pd., M.Pd. Peserta pun terlihat kaget karena memang dibuat surprise oleh Tim Manajemen SMKN 1 Plupuh. Rangkaian susunan acara pun juga sangat sederhana diawali dari Pembukaan, Sambutan KS lama, Sambutan KS baru, Sambutan Komite Sekolah, Do’a dan Penutup. Do’a disampaikan oleh Bapak Rohmadi, S.Ag selaku guru Agama Islam di SMK N 1 Plupuh.

Disampaikan Dr. Sutikno, S.Pd., M.Pd : “Saya ucapkan terima kasih dan permohonan maaf selama mengampu sebagai kepala sekolah, tentunya tidak ada yang bisa saya perbuat untuk kebaikan dan inovasi di SMK N 1 Plupuh ini tanpa bantuan bapak dan ibu guru karyawan di sini. Semoga kelak akan lebih baik dijalankan oleh kepala sekolah yang baru.”

Disampaikan Drs. Y. Sugeng Prihanto, M.Pd : “Terima kasih Pak Tikno dan Bapak Ibu Guru Karyawan sekalian yang telah bekerjasama mennjadikan SMKN 1 Plupuh menjadi lebih baik. Saya sudah keliling di lingkungan SMK ini dan sepertinya sudah komplit semua fasilitas sdh ada. Masih ada PR penyelesaian Bengkel Otomotif yang saat ini masih belum selesai pengerjaan. Saya ucapkan terima kasih, saya bertamu disini bersama-sama Guru dan Karyawan untuk menjadikan lebih baik ke depan.

Diakhir sambutan juga disampaikan Komite Sekolah, selamat kepada Dr.Sutikno, S.Pd., M.Pd yang bertugas ditempat baru SMK N 2 Sragen dan selamat kepada Drs. Y. Sugeng Prihanto, M.Pd yang bertugas ditempat baru di SMK N 1 Plupuh. Sukses dan tambah inovasi SMK N 1 Plupuh.

By : K. Muda Triasmoro, S.Kom